677

√ Transaksi Adalah : Pengertian, Jenis-Jenis, Bukti & Contoh

Transaksi Adalah kegiatan yang dilakukan oleh seseorang yang menjadikan bertambah atau berkurangnya keuangan/kekayaan. Mungkin bukan hal asing bagi kehidupan sehari-hari kita. Akan tetapi dari segi pengetahuan masih banyak juga belum mengetahui secara rinci.

Maka oleh hal itu pada kesempatan yang mulia ini kami akan mengulas tentang transaksi baik dari artinya, pengertian menurut para ahli, jenis, bukti dan contohnya juga. Aktivitas kita tidak bisa terlepas dari namanya transaksi baik tatap muka dan non tatap muka.

Pelaksaan dari kegiatan ini juga akan membutuhkan 2 orang dan saling membutuhkan satu sama lainnya. Bentuk dari aktivitas ini pun sangat bermacam-macam seperti barang, jasa. Supaya sobat lebih mengerti dan memahaminya simak terus penjelasan dibawah ini :

Contents

Pengertian Transaksi

pengertian transaksi adalah

Dalam pengertiannya transaksi berarti aktivitas yang dilakukan orang atau organisasi yang menimbulkan suatu perubahan terhadap finansial atau keuangan yang dimilikinya, hal ini sifatnya bertambah ataupun berkurang.

Menurut pendapat lain bahwa secara umum transaksi ialah kegiatan perusahaan yang menimbulkan perubahan pada posisi keuangan/harta perusahaan tersebut. Bentuk dari transaksi ini bisa saja berupa jual beli barang, harta, membayar hutang, membayar gaji dan membayar berbagai jenis lainnya.

Sedangkan Kamus Besar Bahasa Indonesia arti dari transaksi merupakan persertujuan jual beli dalam perdagangan antara pihak penjual dan pembeli.

Pengertian Transaksi Menurut Para Ahli

Pengartian transaksi ini juga ada beberapa versi yang mana para ahli memiliki pendapat masing-masing, antara lain sebagai berikut :

Sunarto Zulkifli

Menurut beliau pengertian dari transaksi yaitu suatu kejadian keuangan atau ekonomi yang melibatkan minimal 2 orang dengan saling melakukan penukaran. Dirinya melibatkan dalam perserikatan usaha,pinjam meminjam atas dasar sama-sama suka serta berdasarkan ketetapan hukum.

Mursyidi

Mursyidi memberikan tanggapan perihal pengertian transaksi adalah sesuatu kejadian dalam dunia bisnis dan tak hanya proses jual beli, penerimaan uang dan pembayaran. Tetapi juga akibat adanya kehilangan, arus, kebarakan dan peristiwa yang bisa dinilai dengan uang.

Indra Bastian

Menurut Indra Bastian pengertian transaksi adalah pertemuan antara penjual dan pembeli (kedua belah pihak) yang saling menguntang satu sama lain dengan disertai bukti/data/dokumen yang mendukung dan dimasukkan ke jurnal setelah melalui proses pencatatan.

Slamet Wiyono

Slamet Wiyono berpendapat bahwa transaksi ialah suatu kejadian keuangan/ekonomi yang melibatkan kedua belah pihak dimana keduanya itu saling melakukan pertukaran. Selain itu juga melibatkan dirinya dalam perserikatan usaha, pinjam meminjam dan atas dasar keinginan masing-masing dengan atas dasar ketetapan hukum yang berlaku.

Administrasi Transaksi Adalah

Administrasi Transaksi

Kegiatan jual-beli umumnya tidak terlepas dari adanya administrasi transaksi yang berarti kegiatan guna mencatat terhadap perubahan posisi keuangan sebuah perushaan yang dilaksanakan secara kronologis. Metode dengan bentuk tertentu sehingga hasil dari pencatatan bisa dikomunikasikan kepada pihak lainnya.

Biasanya hal ini lebih banyak kita temukan pada perusahaan, alfamart, mall, atau toko swalayan. Dengan adanya administrasi ini akan memudahkan keluar masuknya barang dan pendataan serta laporan dengan pihak lain.

Jenis-Jenis Transaksi

jenis transaki

 

Bentuk dari transaksi sehari-hari dalam perusahaan setidaknya akan dapat kita dibedakan menjadi 2 jenis. Apa saja itu berikut penjelasannya :

Transaksi Internal

Internal yang dimaksud ini adalah aktivitas transaksi yang terjadi didalam perusahaan/organisasi yang cuma melibatkan pihak-pihaknya yang terdapat pada perushaannya. Biasanya transaksi internal ini akan lebih menekankan pada perubahan kondisi keuangan yang sedang diperusahaan tersebut.

Sebagai bahan contohnya yaitu penghapusan tanggungan hutang piutang sebuah sektor usaha dan pengalokasian beban usaha.

Transaksi Eksternal

Transaksi eksternal ialah suatu kegiatan yang melibatkan peruahaan, organisasi, orang luar. Sedangkan dari bentuk bukti transaksi ini lebih banyak daripada dengan internal contohnya kwitansi, nota dan faktur. Untuk contoh transaksi eksternal ini berupa pembelian, penjualan, hutang piutang dan sebagainya.

Bukti Transaksi

bukti transaksi

Setiap aktivitas transaksi yang terjadi maka akan menghasilkan/memberikan bukti transaksi tersebut. Sangat banyak penjabaran dari bukti ini, karena kegiatan transaksi hampir setiap hari dilakukan oleh setiap orang. Maka juga diklasifikasikan menjadi beberapa lagi.

Nota Kontan

Nota kontan yaitu sebuah bukti atas pembayaran yang dibuat dan dikeluarkan oleh pihak pedagang/penjual kepada pembeli. Bukti ini terdapat dua jenis lembar nota yang asli dan salinan, untuk asli diberikan ke pembeli dan salinannya disimpan sebagai data bukti transaksi.

Secara umum dalam bentuk nota akan berisi informasi penting yang isinya penjabaran jumlah barang, harga per unit/item dan jumlah semua harga barang yang dibeli.

Bukti Kwintansi

Kwitansi biasanya digunakan oleh sesorang yang menerima surat atau dokumen untuk pembayaran/transaksi. Dalam kwitansi terdapat tanda tangan yang ditujukan kepada penerima dan sang pembayar.

Setelah itu baru diserahkan untuk sebagai bukti yang sah atas pembayarn yang dilakukan. Kwitansi terbagi menjadi bagian yang mana bagian pertama diberikan pihak pemayar untuk bukti pencatatan uang dan sebelah kiri sebagai sub kwitansi yang dipergunakan bukti penerima uang.

Bukti Transaksi Cek

Perintah sebuah pembayaran yang dibuat pihak yang memiliki rekening pada suatu bank. Hal ini dengan tujuan bank/seseorang tersebut membayar sejumlah uang yang tertulis kepada sang pengirim surat atau nama orang yang tertulis di cek tersebut.

Invoice/Faktur

Faktur atau invoice yaitu sebuah pernyataan tertulis terhadap barang yang sudah dijual, baik segi harga dan berapa jumlahnya. Faktur dikeluarkan atas penjual terhadap pembeli.

Salah satu fungsi dari adanya invoice/faktur ini ialah sebagai bahan pertimbangan sang pembeli guna meneliti akan barang-barang yang sudah dibelinya. Sedangkan bukti faktur diperlukan jika nantinya terjadi retur pembelian atau retur penjualan.

Rekening Koran

Rekening koran adalah bukti mutasi di kas bank yang sudah disusun dengan detail contohnya transfer uang, kredit, debit. Ini juga diperlukan oleh sang kredit sebagai bukti apabila pemegang rekening sudah mempunyai arus kas atau penghasilan.

Selain dari contoh diatas masih banyak bukti transaksi yang bisa sobat ketahui seperti setoran bank, bilyet giro, bukti memorandum dan nota kredit.

Contoh Transaksi

Contoh bukti transaksi

Menurut sumber informasi kami ketahui bahwa contoh transaksi akan bisa dibedakan berdasarkan sumber-sumbernya. Pengelompokan dari transaksi ini terdapat dua jenis yaitu usaha dan modal. Agar lebih mengetahui detailnya simak penjelasan dibawah ini:

Contoh Transaksi Usaha Perusahaan

  • Pembelian atas bahan baku produksi
  • Pendapatan yang belum diterima
  • Penjualan barang dagangan berupa kredit atau tunai
  • Pendapatan yang didapat perusahaan dari operasional
  • Penghasilan/pendapatan yang diperoleh di muka/awal

Contoh Transaksi Modal Perusahaan

  • Penyerahan dana modal atau investasi dari pemilik perusahaan
  • Menanam investasi atau dana modal dari para investor
  • Pengambilan dana pemilik perusahaan juga dapat disebut dengan drawing/prive
  • Pembayaran atas biaya pokok seperti listrik, air, telepon dan sebagainya.
  • Pembayaran gaji untuk para pegawai perusahaan.

Demikianlan rangkaian informasi yang bisa kami sampaikan seputar “Transaksi Adalah” semoga dengan adanya pengetahuan ini dapat bermanfaat untuk kita semua. Sekian dari kami dan terimakasih.

Show Comments

No Responses Yet

    Leave a Reply